Buka
Info-Berita dan Informasi. Sehubung dengan persiapan pelaksanaan program
bantuan kuota data internet bagi guru madrasah dan bantuan langsung tunai bagi
guru dan tenaga kependidikan madrasah yang berstatus bukan pegawai negeri
sipil, bersama ini kami sampaikan beberapa hal penting sebagai berikut:
1. Saudara dimohon segera mengintruksikan kepada
seluruh guru dan tenaga kependidikan madrasah untuk menggunakan akun individu
masing-masing dalam melengkapi (updating) data nomor ponsel pribadi di
SIMPATIKA ( http://simpatika.kemenag.go.id
)
2. Khusus untuk guru dan tenaga kependidikan yang
berstatus bukan PNS wajib melengkapi data nomor rekening bank dengan mengunggah
hasil pindai buku rekening yang masih aktif di SIMPATIKA ( http://simpatika.kemenag.go.id )
3. Seluruh Kepala madrasah memastikan bahwa data guru
dan tenaga kependidikan di satuan pendidikannya telah melengkapi data
sebagaimana di maksud pada poin 2 di atas.
4. Batas waktu untuk melengkapi (Updating) data
dimaksud dibuka sampai tanggal 11 Oktober 2020.
5. Terkait dengan penambahan data usulan guru dan
tenaga kependidikan (yang baru) di SIMPATIKA ( http://simpatika.kemenag.go.id )
untuk sementara ditutup sampai batas waktu melengkapi data dimaksud berakhir.
Mengingat
pentingnya pelaksanaan hal-hal tersebut di atas kami mohon saudara
menginformasikan beberapa hal di maksud di atas kepada seluruh guru dan tenaga
kependidikan madrasah dan satuan kerja terkait di wilayah masing masing. Demikian
atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terimaksih.
Di harapkan berkomentarlah sesui dengan topik, dan jangan menanamkan link aktif yang akan di anggap SPAM